NTT-News.com, Kefamenanu – Kejaksaan Negeri Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Provinsi NTT salurkan bantuan buat pembangunan ruangan Darurat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Desa Lanaus Kecamatan Insana Tengah.
Bantuan tersebut berupa material untuk pembangunan sekolah darurat yang di bangun swadaya oleh Masyarakat, demi kepentingan umum terutama Siswa-siswi yang ingin melanjutkan sekolah ke tingkat SMP.
Pihak Kejari memberikan bantuan itu atas inisiatif Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) TTU bersama staf, guna mengabulkan keinginan Masyarakat yang dengan penuh semangat ingin membangun Sekolah di Desa itu.
Bantuan material pembangunan berupa Seng 150 Lembar, 25 sak semen, dan paku seng di serahkan secara simbolis oleh Kajari TTU Robert Jimmy Lambila kepada Ketua Panitia pembangunan Robert Tubani. Rabu, (30/06/2021).
Kepala Kejaksaan Negeri Kefamenanu Robert Jimmy Lambila kepada Awak Media mengatakan, Bantuan tersebut merupakan kepedulian terhadap Masyarakat yang punya semangat untuk membangun SMP tersebut.
Dikatakan dirinya sangat tersentuh dengan semangat para Orang Tua, Pemuda yang punya semangat besar, rela serahkan tanah seluas 1 hektare, dan buang waktu demi Kepentingan umum.
“Saya cukup tersentuh ketika mereka menyampaikan keinginan mereka, saya melihat itu suatu semangat yang luar biasa. Mereka rela untuk memberikan tanah, rela untuk menghabis waktu demi terwujudnya keinginan mereka”.
“Maka saya mengumpulkan teman-teman saya di Kantor saya sampaikan kita harus turut membangun, kita terus membantu mewujudkan cita-cita daripada keinginan Masyarakat disini, ” Kata Robert.
Robert menambahkan, dirinya sangat memuji tindakan Masyarakat yang punya semangat dan motivasi untuk mempunyai Sekolah di Desa Lanaus.
Kata Robert, tentunya Masyarakat ingin para penerus generasi bisa bersekolah dan menjadi generasi yang cerdas dan generasi yang hebat. Maka Kejari sebagai sebagai bagaian dari Pemerintah sangat mendukung.
“Untuk itu kita perlu mendukung, sebagai bagian dari Pemerintah saya sebagai Kajari dan seluruh jajaran sangat mendukung,” Ucap Robert.
Selain itu Robert mengatakan, Sekolah tersebut akan di jadikan sebagai Sekolah binaan bagi Kejari TTU.
Maka Robert berharap agar pembangunan Sekolah itu berjalan baik segala administrasi di urus dengan baik.
“Kita berharap agar pembangunan sekolah ini berjalan dengan segala administrasi di urus dengan baik. Karena kita punya Visi kedepan suatu saat dari Sekolah ini menciptakan Pemimpin di Negeri ini, itu motivasi dari semua,” Kata Robert.
Selain itu Ketua Kelompok Robert Tubani mengatakan, pembangunan Sekolah ini atas Motivasi Masyarakat Desa setempat.
Pasalnya kata Robert selain untuk memudahkan Anak-anak sekolah yang ingin melanjutkan pendidikan ke tingkat SMP dengan baik, ini juga untuk menciptakan suatu lapangan kerja kepada para Sarjana di Desa itu.
“Pembanguan ini untuk kepentingan umum karena berdasarkan pengalaman bahwa banyak adik-adik yang sarjana nganggur di Kampung, ketika mau melamar jadi PNS syaratnya harus mengabdi di SMP, ketika mau melamar ke SMP tetangga di tolak”.
“Maka saya dan beberapa tokoh Masyarakat punya inisiatif kami sejak 3 bulan yang lalu, dan kami sudah Konsultasi ke Dinas dan Pak Bupati dan ada beberapa syarat salah satunya pembangunan gedung darurat ini,” Jelasnya.
Pada kesempatan itu Kata Robert sangat berterimakasih kepada pihak kejaksaan yang cepat tanggap dan responsif sudah membantu pihaknya.
“Saya mewakili seluruh Masyarakat berterimakasih kepada Pak Kajari dan staf yang sudah membantu kami. Kami tidak kasi apa-apa kami hanya berdoa agar Pak Kajari dan staf selalu sehat dalam menjalankan tugas sebagian Penegak Hukum di Negeri ini khusunya Kabupaten TTU,” ucap Robert.
Fridus Ciompah