Lintas Flobamora

Selain Menjaga Pertahanan Wilayah, TNI Akan Bersama Masyarakat Menjaga Kelestarian Hutan

×

Selain Menjaga Pertahanan Wilayah, TNI Akan Bersama Masyarakat Menjaga Kelestarian Hutan

Sebarkan artikel ini
Foto Bersama Bupati SBD dan jajaran Forkompimda

NTT-News.com, Tambolaka – Selain memiliki tugas dan tanggung jawab sebagai prajurit dalam menjaga keamanan Negara, Tentara Nasional Indonesia (TNI) juga wajib bersama-sama rakyat dalam menjaga kelestarian hutan guna.

Melihat dari fungsi TNI sebagai militer adalah adanya pertahanan dalam wilayah yang mengacu pada Undang-ndang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI di situ ada yang namanya Operasi Militer.

Selain perang, salah satu poinnya disitu adalah pemberdayaan wilayah pertahanan menyangkut hal yang sangat luas.

Hal di atas disampaikan oleh Dandim 1629/SBD Letkol Inf. Alfat Denny Andrian dalam arahannya ketika menghadiri kegiatan Focus Group Discussion (FGD) tentang pengelolaan hutan Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), pada selasa (06/12/2021).

Denny Andrian menyebut FGD yang diselenggarakan oleh pemda SBD merupakan pertemuan yang sangat penting. Sebab kegiatan FGD sangat membantu dalam mendiskusikan berbagai konsep pembangunan daerah dalam hal ini lewat pengelolaan kelestarian hutan.

Menurutnya, menjaga kelestarian hutan menjadi tanggung jawab bersama seluruh warga Negara pada umunya, pada khususnya masyarakat Sumba Barat Daya. Untuk itu, ia meminta seluruh TNI diwilayah SBD untuk bersama rakyat terus melakukan sosialiasasi tentang penghijaun alam.

“Selain bertugas menjaga pertahanan wilayah, anggota militer juga bisa bersama-sama rakyatnya untuk melestarikan hutan guna menghindari musibah yang tidak diinginkan bersama,”ucap Denny Andrian.

Apabila melihat situasi Kodim ini, kata Denny Andrian adalah satuan militer yang bersifat teritorial atau kewilayahan sehingga dalam bidang pertahanan itu mencakup berbagai hal untuk memenuhi segala unsur yang diperlukan dalam pertahanan wilayah.

Menurut Denny Andrian, sehubungan dengan Undang-undang TNI Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemda ada beberapa hal yang absolut dalam bidang pemerintahan yang salah satunya adalah tentang politik luar negeri dan tentang bidang pertahanan.

“Pertahanan menjadi hal yang sangat penting selain bidang politik luar negeri karena kedaulatan negara kita diakui oleh dunia maka pertahanan menjadi bidang yang paling penting agar kita bisa menjadi negara yang berdaulat,”tuturnya

Dirinya berharap kepada semua pihak untuk bersama-sama menjaga kelestarian hutan dalam rangka untuk memberdayakan wilayah pertahanan. Ia mengharpkan apa yang disampaikan bisa memberikan pengetahuan tentang pentingnya pelestarian hutan.

“Saya berharap apa yang disampaikan ini bisa menyadarkan kita semua agar bisa melindungi kita tidak hanya dari masalah bencana Alam, Kelaparan tetapi bisa melindungi kita dari Negara-negara lain yang coba-coba untuk menjadi ancaman bagi keutuhan Wilayah Indonesia,”harapnya.(RIAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *