Nttnews.com, WEBAR-Pemilihan Kepala Desa Serentak di Desa Kabali Dana, Kecamatan Wewewa Barat berlangsung dengan berjalan dengan lancar, aman, dan sukses dengan tetap menjalankan protokol kesehatan pencegahan covid-19. Pesta demokrasi tingkat desa itu sudah selesai dilaksanakan pada, Rabu (30/06/2021) sore.
Pantauan wartawan Nttnews.com, pembukaan pemungutan suara dimulai pada pukul 7:30 WITA, disaksikan oleh PLT Desa Kabali Dana, BPD, Pihak KEPOLISIAN, Calon Kepala Desa, dan saksi calon yang diberikan mandat. Sementara proses pencoblosan ditutup pada pukul 13:45 WITA.
Untuk diketahui bahwa ada lima orang calon yang ikut berkompetisi dalam pemilihan serentak kepala Desa Kabali Dana. Sementara wajib pilih yang terdata dalam Data Pemilihan Tetap sebanyak 2.000. Sedangkan wajib pilih yang hadir + data tambahan sebanyak 1.878 wajib pilih. Sehingga yang tidak hadir ada 122 orang wajib pilih. Desa Kabali Dana mendapatkan 1 Kotak suara, 17 bidik suara. Berdasarkan jumlah DPT, Desa Kabali Dana peroleh 2.000 kertas suara. Dan 40 (2%) kertas suara tambahan.
Berikut daftar pemerolehan suara kelima calon Kepala Desa Kabali Dana ;
1). Petrus Bulu Walu, A.Md peroleh suara 264
2.) Yohanes Tanggu Dede, SE peroleh suara 164
3). Yakub Lede peroleh suara 142
4). Fransiskus L. Bili peroleh suara 371
5). Dominggus Willu Ate peroleh suara 390
Sementara kertas suara yang balangko sebanyak 270. Sehingga kertas suara sah sebanyak 1.608. Setelah perekapan, panitia pilkades Kabali Dana menetapkan calon nomor 5 sebagai pemenang dengan memperoleh 390 suara dalam pilakdes itu. Hal menarika bahwa keempat calon menerima kekalahan denga rendah hati. Dan menyebut bahwa kemenangan yang diperoleh calon nomor lima adalah murni, jujur, transparan, adil dan transparan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun media ini, semua berkas hasil pencoblosan telah diserahkan ke pihak panitia Kecamatan Wewewa Barat pada rabu malam yang dikawal oleh pihak keamanan dan pemerintah desa.(Rian)