NTT-News.com, Kodi – Bupati Sumba Barat Daya (SBD), dr. Kornelius Kodi Mete melakukan tanam bawang merah Lokananta dilahan seluas 3 Ha bersama Kelompok Tani “Homba Kawango” di Desa Kapaka Madeta, Kecamatan Kodi, Jumat (11/6) kemarin.
Pada kesempatan itu, Bupati Kornelius mengatakan bahwa penanaman bawang merah tersebut sekiranya menjadi motivasi bagi masyarakat Sumba Barat Daya untuk membudidayakan bawang merah sebagai komoditi unggulan baru daerah.
Bupati juga mengatakan bahwa bawang merah merupakan bahan bumbu makanan yang hampir setiap hari dikonsumsi sehingga komoditi bawang merah ini harus selalu ada dan perlu dibudidayakan.
“Saya berharap bawang merah menjadi salah satu komoditi unggulan baru untuk Kabupaten Sumba Barat Daya, dan penanaman bawang ini menjadi motivasi bagi petani lainnya untuk mengembangkan bawang merah,” tuturnya.
Dia juga berharap agar Kabupaten SBD mampu mencukupi kebutuhan bawang merah daerah bahkan mampu mengekspor untuk pasar luar nasional.
Dikatakan pula bahwa Penanaman bawang merah merupakan Kegiatan pengentasan Daerah Rentan Rawan Pangan Pertanian Keluarga Tahun 2021, hal tersebut sebagai upaya mewujudkan program strategis Daerah Desa Berkecukupan Pangan.
Pada lahan pertanian Kelompok Tani Homba Kawango juga, direncanakan akan membudidayakan tanaman Tomat pada lahan seluas 1 Ha, Cabe rawit 1 Ha, Terong 1 Ha, Wortel 1 Ha, Ikan Lele 6.500 ekor dan ikan Nila sebanyak 1.000 ekor.
Turut hadir pada kegiatan tersebut Pejabat Pertanian RI, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan, Kadis Perikanan, Kepala Desa Kapaka Madeta, Kepala Desa Ana Engge, Babinsa, Babinkamtibmas, Penyuluh, dan Anggota Kelompok tani.
Rey M