Lintas FlobamoraNews

Siswa SMPN 3 Kupang Timur Tewas Digilas Mobil

×

Siswa SMPN 3 Kupang Timur Tewas Digilas Mobil

Sebarkan artikel ini
Kecelakaan di Jalan Timor Raya, Korban Tergeletak di tanah (foto/yupiter untuk NTT-News.com)
Kecelakaan di Jalan Timor Raya, Korban Tergeletak di tanah (foto/yupiter untuk NTT-News.com)
Kecelakaan di Jalan Timor Raya, Korban Tergeletak di tanah (foto/yupiter untuk NTT-News.com)

NTT-News.com, Oelamasi – Seorang siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 3 Kupang Timur tewas tergilas mobil dump truck berkecapatan tinggi yang melintasi jalan Timor Raya Jumat 5 Agustus 2016 pagi.

Siswa tersebut diketahui bernama Albertus dan sedang duduk di bangku kelas VIII C. Albertus ditabrak dan digilas kendaraan tersebut saat hendak menyeberang jalan menuju gerbang sekolahnya.

Teman korban yang menyaksikan kejadian tersebut mengatakan bahwa korban ditabrak saat hendak menyeberang menuju gerbang sekolah. Pada saat itu, tiba-tiba saja mobil dump track dari arah So’E menabrak korban hingga tewas di tempat.

“Mobil Dump Truck dari arah So’E berkecepatan tinggi tabrak Albertus hingga tewas di tempat, Kepalanya hancur, sampai tidak kenal lagi wajah aslinya, kakinya patah dan dibagian lutut dan paha juga penuh luka robek,” kata teman korban.

Kepala Sekolah SMP N 3 Kupang Timur, Ferderikus Holeng kepada Wartawan di ruang kerjanya membenarkan bahwa siswa tersebut adalah muridnya yang sementara duduk dibangku kelas VIII C. “Benar, dia siswa kami, sedang duduk di kelas VIII C,” akunya,

Holeng mengharapkan agar pihak Polisi Lalu Lintas ada yang menjaga setiap pagi di depan Sekolah untuk mengatur lalu lintas jalan dan membantu para siswa yang hendak menyerang dari dan ke sekolah.

“Selama saya 2 Tahun disini tidak pernah ada lantas yang menjaga di lokasi kami, Saya melihat pihak kepolisian hanya menjaga di arah Kupang Tengah. Sedangkan kami Kupang Timur tidak,” tutur Holeng.

Saat ini jenaza korban sedang semayamkan di ruang pemulasaran RSUD Naibonat, Kabupaten Kupang. Sedangkan sopir dump truck yang menabrak korban sudah menyeahkan diri di Polres Kabupaten Kupang. (YL)

Respon (2)

  1. sangat membantu saya dalam pengetahuan informasi terbaru. selamat melayani masyarakat dengan informasi terbaru untuk lebih berpengetahuan luas dan mudah di jangkau

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *