
NTT-News.com, Tambolaka – Kodim 1613 Sumba Barat resmi menutup Kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-99 di Desa Mata Lombu, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) dengan bag-bagi sembako ke masyarakat pada, Rabu 2 Agustus 2017.
Kegiatan penutupan TMMD tersebut dipusatkan di halaman gereja Mata Lombu yang di hadiri DanLantamal VII Kupang Brigjen TNI (Mar) Dedi Suhendar dan Wakil Bupati Sumba Barat Daya, Ndara Tanggu dan jajaran Forkompinda SBD.
Selain dilaksanakan upacara penutupan, sebagai semarak TMMD juga di hiasi dengan Marcimband dari siswa-siswi sekolah menengah atas, serta diadakan pembagian sembako bagi masyarakat sekitarnya.
“Sekitar empat paket sembako dibagikan gratis kepada masyarakat desa Mata Lombu. Pembagian sembako tersebut merupakan rangkaian sasaran program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 99 dalam sasaran fisik yang diharapkan bermanfaat bagi masyarakat desa Mata Lombu Kecamatan Wewewa Tengah Kabupaten Sumba Barat Daya,” tutur Dandim 1613 Sumba Barat, Letkol Inf. Fifin Zudi Zainudin,S.Pd. (Yunia)