Satu Pasien Covid-19 di Kupang Meninggal Dunia

0
291
ilustrasi mayat

NTT-News.com, Kupang – Satu Pasien yang baru saja diumumkan sebagai pasien yang positif Covid-19 pada Senin 11 Mei 2020 siang kemarin meninggal dunia malam ini, Selasa (12/05/2020).

Informasi ini disampaikan Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Provinsi NTT, Marius Ardy Jelamu, malam ini sekitar pukul 21.00 WITA saat menggelar konferensi pers.

“Kami berdoa semoga arwah almarhum diterima di sisi Tuhan yang Maha Kuasa, dan kelurga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan kesabaran,” ungkap Marius.

“Kami juga berdoa bagi saudara-saudara yang masih dirawat agar memperoleh kesembuhan. Sehingga mereka boleh kembali ke rumah masing-masing dan menjalankan kehidupan dengan normal sebagaimana sesama lainnya,” sambung Marius.

Sesuai informasi, pasien tersebut merupakan pasien transmisi lokal yang kesehariannya sebagai penjual daging di Pasar di Kota Kupang. (Rey)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini