Muskerwil, PKB Bahas Posisi Gubernur Jika Menang Pilgub NTT

0
165
DPW PKB NTT saat menggelar Muskerwil di Kupang
DPW PKB NTT saat menggelar Muskerwil di Kupang

NTT-News.com, Kupang – Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar Musyawarah Kerja Wilayah (Muskerwil), pada saat itu banyak kadernya yang mempertanyakan posisi calon gubernur jika pasangan menang dalam Pilgub NTT.

Sejumlah kader PKB NTT mempertanyakan bagaimana dan langkah apa yang ditempuh apabila Paket Marianus Sae-Emi Nomleni atau Pakat MARHAEN memenangkan pilgub NTT pada 27 Juni 2018 mendatang.

Lodovikus Taolin salah satu kader PKB menanyakan, apabila dalam Pilgub NTT, Paket Marhaen memenangkan Pilgub apa yang akan ditempuh. Sementara saat itu juga Calon Gubernur Marianus Sae masih dalam proses hukum.

“Menurut saya, kalau saat pilgub NTT, Paket ini menang, apakah nanti ibu Emi yang jadi gubernur. Kalau itu terjadi, siapa yang akan jadi wakil gubernur,” tanya Taolin.

Mantan Wakil Bupati Belu ini mengatakan, apabila itu terjadi maka PKB NTT harus bersikap.

Ketua PKB Sumba Barat, Lele Dapawole mengatakan, apabila nanti Pilgub NTT dimenangkan oleh Paket Marhaen dan saat itu Calon Gubernur Marianus Sae masih dalam proses hukum, apakah nanti ada pengganti.

“Seandainya kita menang dan pak Marianus terus ditahan, maka pasti ibu Nomlein jadi gubernur. Kalau seperti itu, maka siapa yang akan jadi wakil,” tanya Lele.

Dikatakan, sampai saat ini, belum ada kesepakatan dua partai koalisi. Karena itu, lanjut Lele, pihaknya meminta penjelasan dari partai soal hal ini

Ketua PKB Kabupaten Manggarai Barat, Sirilus Ladur mengatakan, saat ini terkesan, pihaknya sudah kalah 75 persen.” Karena koalisi tidak pernah duduk dan bicara soal konsep untuk menang. Bicara hari ini kita bicara menang tapi baru 25 persen,” kata Sirilus.

Dia menjelaskan, mereka yang ada di kabupaten sangat terganggu secara psikologis, karena dengan pola kampanye yang dilakukan.

“Keinginan PKB Manggarai Barat, yakni kehadiran Paket Marhaen harus memiliki konsep. Karena target kita menang bukan mau selfie. Koalisi di provinsi, jangan bebankan kami di DPC-DPC,” ujarnya.

Cawagub dari Paket Marhaen Ir. Emelia Julia Nomleni hadir dalam Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) DPW PKB NTT di Hotel Sasando Internasional, Jumat (23/3/2018) sore.

Hadir pula dalam acara tersebut dihadiri juga Ketua DPW PKB NTT, Ir. Yucundianus Lepa, M.Si, Sekretaris DPW PKB NTT, Aloysius Malo Ladi,S.E, Ketua Panitia Mukerwil, Drs. Anton Timo, Sekretaris, Donatus Djo, para ketua DPC se-NTT. (Rm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini