
NTT-News.com, Kefamenanu – Kepedulian Pemerintah Daerah Timor Tengah Utara (TTU) dalam meningkatkan pengetahuan kepada masyarakat untuk mencegah penularan HIV dan AIDS sejak dini, Pemda TTU bersama ASN dan KPA TTU melakukan Sosialisasi perangi HIV dan AIDS dengan jalan santai bersama, Jumat (2/12).
Adapun Peserta yang mengikuti Kegiatan Jalan Santai memperingati Hari AIDS Se-dunia yakni, Dandim 1618 TTU Letkol Arm. Budi Waryono bersama Anggota Kodim 1618 TTU, Ketua Pengadilan Agama TTU, Pimpinan SKPD Kabupaten TTU dan Seluruh Aparatur Sipil Negara Kabupaten TTU.
Bupati TTU, Raymundus Fernandes, dalam acara peringati Hari AIDS Sedunia yang biasanya dilaksanakan pada tanggal 1 Desember mengatakan dengan tegas, untuk merubah masa depan generasi penerus dengan masa depan yang gemilang tanpa penularan HIV dan AIDS.
“Mari kita berubah, menatap masa depan yang gemilang tanpa penularan HIV dan AIDS, dengan merubah perilaku hidup yang tidak sehat mulai dari sekarang,” ungkap Bupati TTU, Raymundus Sau Fernandes melalui Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Agustinus Kaesnube.
Kaesnube pun menghimbau seluruh masyarakat TTU untuk lebih mencintai diri sendiri dengan menyadari bahwa bahaya penularan HIV sangatlah merugikan diri masyarakat.
“Masyarakat perlu menyadari akan pentingnga bahaya penularan HIV dan AIDS dengan merubah pola hidup dan sayangi pasangan hidup bagi yang sudah berkeluarga,” Imbaunya. (Peter)