KesehatanNews

Direktur RSUD TTU: Penanganan Penyakit DBD akan Terus Ditingkatkan

×

Direktur RSUD TTU: Penanganan Penyakit DBD akan Terus Ditingkatkan

Sebarkan artikel ini
Direktur RSUD TTU, dr. Agustina Tanusaputra, M. Kes

NTT-News.com, Kefamenanu – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kefamenanu, menyatakan pihak RSUD akan terus meningkatkan pelayanan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), terkait penyakit DBD.

Terkait dengan penyakit DBD, Pihak RSUD agak lebih meningkatkan pelayanan dan memastikan pasien-pasien yang demam akan ditangani dengan serius.

Direktur RSUD TTU, dr. Agustina Tanusaputra, M. Kes menuturkan, apabila ada pasien yang mengalami demam lebih dari tiga hari, akan diperiksa lebih lanjut dan disarankan untuk dirawat di RS untuk mengantisipasi penyakit tersebut.

“Kita sarankan untuk dirawat dulu untuk kepastiannya. Jangan sampai nanti dipulangkan, tiba-tiba jatuh dalam keadaan DBD yang lebih berat,” tutur Agustina di ruang kerjanya, Selasa, (3/03/2020).

Untuk penanganan dalam Perawatan terkait penyakit DBD, dari pihak RS akan lebih mengutamakan kekebalan tubuh meningkatkan cairan tubuh pasalnya DBD adalah salah satu penyakit yang cukup berbahaya.

“Penagannnya sama, untuk DBD kan virus juga, jadi tingkatkan kekebalan tubuh, memenuhi cairan tubuh mereka (pasien),” jelas Agustina.

Selain itu Agustina menambahkan, untuk RSUD TTU dalam bulan Februari terdapat 9 pasien yang terindikasi penyakit DBD dan dirawat di RSUD TTU.

“Dalam bulan Februari ada 9, dari wilayah Sasi, Kampung Baru, Oelneke, Musi, Taekas, Peboko, Fatuteke, Tuntun, dan Miotim,” tambah Agustina.

Dirinya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap jaga kesehatan yakni, pola makan, perilaku sehat, kurangi minuman keras, dan merokok, pasalnya itu menyebabkan kekebalan tubuh akan berkurang dan dan penyakit DBD akan mudah terjangkit.

Penulis : Fridus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *