Melki-Johni Unggul Quick Count Pilgub NTT, Ini Kemenangan Masyarakat NTT

0
310

Kupang, Ntt-news.com || Paslon cagub cawagub NTT Melki Laka Lena dan Johni Asadoma unggul di Quick Count oleh sejumlah lembaga kredibel dan terpercaya.

Data quick count sementara 87,33%, Melki-Johni unggul 37,46%, Ansy-Jane 32,44%, dan Siaga 30,10%.

Calon Gubernur NTT Melki Laka Lena mengatakan, data yang masuk sudah bisa menjadi dasar untuk mendeklarasikan kemenangan Melki-Johni.

Ia menyebut, kemenangan ini adalah kemenangan seluruh masyarakat NTT. Karena itu, ia berpesan agar jangan ada nomor 1, 2 dan 3. Semuanya harus kembali bersatu untuk membangun NTT.

“Kemenangan ini kemenangan rakyat NTT. Kita jaga bersama. Jangan ada lagi baku ganggu. Pilgub sudah selesai. Semuanya akan baik-baik saja,” kata Melki Laka Lena dalam keterangan Pers di Kantor DPD I Partai Golkar NTT, Rabu (27/11/2024) petang.

Melki juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat NTT yang sudah memberikan suara. Terima kasih juga disampaokan kepada KPU, Bawaslu, serta TNI-POLRI yang sudah menjaga Pilkada NTT berjalan dengan lancar.

“Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua Parpol yang sudah memberikan dukungan kepada kami. Semua teman-teman fraksi DPR RI terima kasih, DPRD Provinsi terima kasuh, dan DPRD Kabupaten/Kota. Dan juga bagi semua relawan. Terima kasih buat semua relawan yang sudah bekerja keras dengan caranya masing-masing. Dan juga untuk tim keluarga,” ungkapnya.

Ia kembali menegaskan bahwa kemenangan Pilgub NTT kali ini adalah kemenangan seluruh masyarakat NTT.

“Pemenang Pilgub kali ini bukan saja Melki-Johni, tapi kemenangan seluruh rakyat NTT,” pungkas Melki Laka Lena.***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini