RSUD Waikabubak Terus Tingkatkan Kapabilitas Dan Pelayanan

0
191
Direktur RSUD Waikabubak dr. Baringin Pasaribu.
Direktur RSUD Waikabubak dr. Baringin Pasaribu.

NTT-News.com, Waikabubak – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Waikabubak terus berupaya meningkatkan kapabilitas dan mutu pelayanan kepada masyarakat yang ada di tiga kabupaten, yakni Sumba Barat, Sumba Tengah dan Sumba Barat Daya.

Hal ini dikatakan Direktur RSUD Waikabubak dr. Baringin Pasaribu yang mengungkapkan bahwa peningkatan fasilitas yang ada di RSUD Waikabubak tersebut juga dapat berdampak terhadap pelayanan kepada pasien.

” Jadi kami merancang kembali dari sistem layanan ini ke depan, selain gedung fisik yang bagus, pelayanan juga harus bagus,” Ungkap dokter Baringin saat ditemui media ini di ruang kerjanya, Rabu (24/01/2018).

Dokter Baringin juga menambahkan bahwa, RSUD Waikabubak pun menjadi salah satu rumah sakit rujukan bagi masyarakat yang ada di tiga Kabupaten sehingga sarana dan prasarana juga perlu ditingkatkan.

” RSUD Waikabubak ini kan dijadikan sebagai Rumah Sakit Rujukan, oleh karena itu kami akan terus meningkatkan fasilitas dan sarana prasarana yang ada,” Jelas dokter Baringin.

Dijelaskan lagi dokter Baringin, fasilitas yang tersedia di rumah sakit tersebut mulai dari sistem dan pelayanan harus juga diimbangi dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada jadi selain dokter spesialis, ada juga beberapa dokter muda termasuk dokter kandungan, dan anak.

” Kita harapkan itu, kalau sarana dan prasarana sudah bagus, sumber daya manusia juga harus bagus sehingga masyarakat bisa merasakan pelayanan yang baik,” Pintanya. (Yunia)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini